A Riza Tunggu Perintah Prabowo

- Penulis

Jumat, 1 Maret 2024 - 09:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.(ist)

Caption Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.(ist)

Keputusan untuk siapa yang akan maju di Pilkada DKI Jakarta ada di tangan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

 JAKARTA | Bandungraya.co

Meski mendapat dukungan dan rekomendasi dari Pengurus Daerah Tunas Indonesia Raya (Tidar) DKI Jakarta, salah satu organisasi sayap Partai Gerindra, untuk maju di Pilgub DKI.

Namun mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengaku tidak bisa memberi jawaban pasti soal kemungkinan dirinya akan maju di Pilkada serentak 2024.

Riza menjelaskan, keputusan untuk siapa yang akan maju di Pilkada DKI Jakarta ada di tangan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta ini mengaku lebih memilih menunggu perintah partai, dibanding harus berspekulasi bahwa dirinya akan ditugaskan untuk berkompetisi di Pilkada DKI Jakarta.

“Sejak partai berdiri dan ikut mendirikan partai hingga hari ini terus berjuang. Saya pribadi tak pernah meminta jabatan di Partai Gerindra. Dan kami tidak terbiasa dan tidak dibiasakan untuk meminta jabatan,” ujar Riza, kemarin.

Riza juga menambahkan dari pengalamannya, tidak satu pun jabatan yang didapat hasil dari permintaan pribadi.

Seperti menjadi Caleg dan terpilih menjadi anggota DPR pada 2014-2019 dan 2019-2024 merupakan perintah dari partai.

Begitu juga jabatan wakil gubernur DKI Jakarta yang dijalankannya mulai April 2020 – Oktober 2022.

Riza meyakini kader yang patuh dan taat sama keputusan partai, maka jalan menuju tugas yang diberikan akan mulus.(JR)

Penulis : il

Berita Terkait

DPRD Kota Bandung Bahas Perda Pengelolaan Cagar Budaya, Dorong Jadi Destinasi Wisata
Upaya Pencegahan Korupsi di Bandung Diperkuat dengan Koordinasi Bersama KPK
Tren #KaburAjaDulu Viral di Media Sosial, Wamenaker: “Kalau Perlu Jangan Balik Lagi”
Pemkab Bandung Barat Alami Pemangkasan Dana Transfer Rp130 Miliar
Pemerintah Beri Insentif PPh 21 bagi Karyawan di Sektor Tertentu
Perubahan Aturan Jaminan Kehilangan Pekerjaan: Korban PHK Tetap Mendapatkan Manfaat
Warga Bandung Kesulitan Mendapatkan LPG 3 Kg, Pemkot Bandung: Terjadi di Seluruh Indonesia
Pemprov Jabar Cari Solusi Polemik Penahanan Ijazah oleh Sekolah Swasta
Berita ini 5 kali dibaca
Meski mendapat dukungan dan rekomendasi dari Pengurus Daerah Tunas Indonesia Raya (Tidar) DKI Jakarta, salah satu organisasi sayap Partai Gerindra, untuk maju di Pilgub DKI. Namun mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengaku tidak bisa memberi jawaban pasti soal kemungkinan dirinya akan maju di Pilkada serentak 2024.

Berita Terkait

Kamis, 20 Februari 2025 - 14:25 WIB

Upaya Pencegahan Korupsi di Bandung Diperkuat dengan Koordinasi Bersama KPK

Selasa, 18 Februari 2025 - 16:10 WIB

Tren #KaburAjaDulu Viral di Media Sosial, Wamenaker: “Kalau Perlu Jangan Balik Lagi”

Selasa, 18 Februari 2025 - 16:05 WIB

Pemkab Bandung Barat Alami Pemangkasan Dana Transfer Rp130 Miliar

Senin, 17 Februari 2025 - 13:06 WIB

Pemerintah Beri Insentif PPh 21 bagi Karyawan di Sektor Tertentu

Senin, 17 Februari 2025 - 12:46 WIB

Perubahan Aturan Jaminan Kehilangan Pekerjaan: Korban PHK Tetap Mendapatkan Manfaat

Berita Terbaru