34 Ruas Jalan di Jakarta terendam Banjir

- Penulis

Jumat, 1 Maret 2024 - 09:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption Genangan air di salah satu jalan di Jakarta. (ist)

Caption Genangan air di salah satu jalan di Jakarta. (ist)

JAKARTA | Bandungraya.co

Sebanyak 34 ruas jalan di wilayah Jakarta terendam banjir pada kemarin pagi pukul 10.00 atau mengalami peningkatan jumlah dibanding pukul 06.40 dan 09.00 WIB.

“BPBD mencatat saat ini terdapat 34 ruas jalan tergenang yang ada di wilayah DKI Jakarta,” kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji kepada wartawan di Jakarta, kemarin.

Isnawa merinci Jalan Manyar, Tegal Alur (Jakarta Barat) dengan ketinggian 15 sentimeter (cm), Jalan Raya Preperdan, Kamal (Jakarta Barat) dengan ketinggian 15 cm dan Jalan Komplek Green Garden (Duta Buah), Kedoya Utara (Jakarta Barat) dengan ketinggian 15 cm.

Lalu Jalan Cempaka Putih Raya (Rumah Makan Shukaku), Cempaka Putih Barat (Jakarta Pusat) dengan ketinggian 40 cm.

Jalan Letjen Suprapto, Cempaka Baru (Jakarta Pusat( dengan ketinggian 30 cm, Jalan Cempaka Putih Tengah, Cempaka Putih Timur (Jakarta Pusat( dengan ketinggian 40 cm dan depan Ruko ITC Cempaka Mas Letjen Suprapto, Sumur Batu, dengan ketinggian 20 cm.

Jalan Rawamangun Selatan, Pisangan Timur (Jakarta Timur) dengan ketinggian 20 cm, Jalan Raya Cipinang (titik kenal RS Persahabatan), Cipinang (Jakarta Timur) dengan ketinggian 20 cm dan Jalan Pemuda (Arion Mall), Rawamangun (Jakarta Timur) dengan ketinggian 20 cm.

Jalan Yos Sudarso, Sunter Jaya (Jakarta
Utara) dengan ketinggian 20 cm, Jalan Danau Indah Raya, Sunter Jaya (Jakarta Utara) dengan ketinggian 20 cm dan Jalan Raya MOI, Kelapa Gading Barat (Jakarta Utara) dengan ketinggian 15 cm.

Jalan Boulevard Barat Raya, Kelapa Gading Barat (Jakarta Utara) dengan ketinggian 25 cm, Jalan Kelapa Hibrida, Pegangsaan Dua (Jakarta Utara( dengan ketinggian 25 cm eJalan Beulevard Raya (Depan MKG), Kelapa Gading Timur (Jakarta Utara) dengan ketinggian 25 cm.

Jalan Biru Laut, Kelapa Gading Timur (Jakarta Utara( dengan ketinggian 15 cm, Jalan Laksamana RE Martadinata, Tanjung Priok (Jakarta Utara) dengan ketinggian 25 cm dan Jalan Gading Putih Raya Utara, Kelapa Gading Timur (Jakarta Utara) dengan ketinggian 30 cm.

Jalan Raya Gading Kirana (Depan RS Mitra Keluarga Kelapa Gading), Kelapa Gading Barat (Jakarta Utara) dengan ketinggian 40 cm, Jalan Mindi, Lagoa (Jakarta Utara) dengan ketinggian 20 cm, Jalan Mangga, Tugu Utara (Jakarta Utara) dengan ketinggian 40 cm dan Jalan Gaya Motor II, Sungai Bambu, Jakarta Utara dengan ketinggian 50 cm.

Jalan Kramat Jaya (Depan Islamic Center), Tugu Utara (Jakarta Utara) dengan ketinggian 20 cm, Jalan Boulevard Raya, Pegangsaan Dua (Jakarta Utara) dengan ketinggian 25 cm, Jalan Cakung Cilincing Raya, Sukapura (Jakarta Utara) dengan ketinggian 30 cm dan Pasar Sukapura, Sukapura (Jakarta Utara) dengan ketinggian 15 cm.

Jalan Raya Cilincing Depan (NPCT 1), Kali Baru (Jakarta Utara) dengan ketinggian 20 cm, Jalan Tanah Merdeka, Kali Baru (Jakarta Utara) dengan ketinggian 15 cm dan Jalan Kalibaru Barat 1, Kali Baru (Jakarta Utara) dengan ketinggian 20 cm.

Jalan Kalibaru Barat 4, Kali Baru (Jakarta Utara) dengan ketinggian 15 cm, Jalan Agung Karya (Depan PT Dunex), Sungai Bambu (Jakarta Utara) dengan ketinggian 20 cm serta Jalan Terusan Kelapa Hybrida, Sukapura (Jakarta Utara) dengan ketinggian 20 cm.

“Adapun jalan tergenang yang sudah surut yakni Percetakan Negara II, Johar Baru, Johar Baru,” katanya.(JR)

Penulis : il

Berita Terkait

Festival Pesisir: Meriahkan HUT ke-392 Kabupaten Tangerang dengan Tradisi Sedekah Laut
Promo Menu F &B Spesial Bulan September Ceria di Hotel Santika Premiere Bintaro
Pertamina Tawarkan Diskon Hingga 80 Persen Selama Bandung Great Sale 2024
Bandung Great Sale 2024: Diskon Layanan Kesehatan Hingga 80%, Ini Daftarnya
Empat Anggota DPRD Jabar dari Partai Golkar Mundur untuk Maju di Pilkada 2024
120 Anggota DPRD Jawa Barat Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan Minta Maaf Atas Kemacetan Saat Pendaftaran ke KPU Jabar
Dapat Dukungan Partai Buruh, Airin Dorong Program Banten Berkompeten
Berita ini 10 kali dibaca
Sebanyak 34 ruas jalan di wilayah Jakarta terendam banjir pada kemarin pagi pukul 10.00 atau mengalami peningkatan jumlah dibanding pukul 06.40 dan 09.00 WIB. "BPBD mencatat saat ini terdapat 34 ruas jalan tergenang yang ada di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji kepada wartawan di Jakarta, kemarin.

Berita Terkait

Senin, 7 Oktober 2024 - 06:52 WIB

Festival Pesisir: Meriahkan HUT ke-392 Kabupaten Tangerang dengan Tradisi Sedekah Laut

Jumat, 20 September 2024 - 11:12 WIB

Promo Menu F &B Spesial Bulan September Ceria di Hotel Santika Premiere Bintaro

Senin, 9 September 2024 - 11:55 WIB

Pertamina Tawarkan Diskon Hingga 80 Persen Selama Bandung Great Sale 2024

Senin, 9 September 2024 - 11:41 WIB

Bandung Great Sale 2024: Diskon Layanan Kesehatan Hingga 80%, Ini Daftarnya

Selasa, 3 September 2024 - 09:18 WIB

Empat Anggota DPRD Jabar dari Partai Golkar Mundur untuk Maju di Pilkada 2024

Berita Terbaru

Politik

KPU Sahkan Kemenangan Andra-Dimyati di Pilgub Banten 2024

Minggu, 8 Des 2024 - 14:37 WIB